Tips Penyelamatan Hewan : Hewan yang Ditinggalkan dalam Mobil dengan Kondisi Panas dan Pengap

Banyak orang yang masih belum paham bahaya meninggalkan anjing / kucing di dalam mobil dalam kondisi mesin mati pada hari yang panas. Mereka menganggap bahwa anjing / kucing tidak akan mengalami masalah selama jendela dibiarkan terbuka atau diparkir di tempat teduh. Ini asumsi yang salah dan akibatnya sangat fatal.

Mobil bisa menjadi sepanas oven dengan sangat cepat. Ketika suhu 27°C di luar mobil, di dalam mobil dapat mencapai 37°C dalam waktu beberapa menit saja. Suhu akan terus meningkat, meskipun jendela mobil dibuka sedikit.

Jika Anda melihat hewan yang ditinggal dalam mobil kosong, bantu mereka dengan:

Kumpulkan informasi / data. Catat warna mobil, merek dan model, dan tuliskan nomor platnya atau ambil fotonya. Catat juga dari jam berapa Anda melihat hewan dalam mobil.

Beri tahu orang lain. Jika ada waktu, pergi ke gedung terdekat dan dengan sopan minta manajer / satpam untuk segera menghubungi pemilik mobil atau membuat pengumuman untuk menemukan pemilik mobil. Terkadang pemiliknya memang benar-benar tidak tahu bahwa hal ini akan berakibat fatal dan dengan cepat akan kembali ke mobil untuk menyelamatkan peliharaannya. 

Temperatur tinggi dapat menyebabkan kerusakan organ yang tidak dapat diperbaiki dan bahkan kematian pada hewan. Ingat: Hanya butuh beberapa menit bagi seekor anjing / kucing sebelum terkena kerusakan otak ketika cuaca panas. Waktu sangat berharga.

Pantau keadaan hewan. Tunggu di dekat mobil tersebut. Jangan pergi sampai hewannya selamat. Segera minta bantuan jika pemilik tidak segera muncul. Hubungi komunitas animal rescue, satpam atau polisi untuk mencari bantuan.

Jika bantuan belum datang dan hewan terlihat sudah tidak akan bertahan lagi, lakukan apapun untuk menyelamatkan nyawa hewan. Pastikan ada banyak saksi mata yang menyaksikan bahwa apa yang Anda lakukan hanyalah untuk menyelamatkan nyawa hewan. 

Written by Carolina Fajar & Jane Patricia for LAI (2020)

Artikel terkait tentang kasus yang sama yang sempat viral di Indonesia :

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/12/07/08451591/tinggalkan-anjing-selama-8-jam-di-mobil-yang-berujung-di-kantor-polisi?page=all

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20171204110801-260-259944/bahaya-meninggalkan-hewan-peliharaan-dalam-mobil